Aturan Pengutipan

Aturan Kutipan, Anti Plagiarisme

Untuk para pembaca blog ini, saya mengharapkan anda merupakan pembaca yang etis dan berintegritas. Artikel yang ditulis dalam blog ini merupakan artikel karya pribadi saya yang bertujuan untuk lebih memperkaya pengetahuan bersama. Prinsip saya "sharing is caring" namun dengan aturan sbb:

Sumber
1. Share dengan tombol share (facebook, twitter, google+, dll) tentu saja diperbolehkan.

2. Copy-Paste artikel sebagian maupun penuh pada media elektronik diperbolehkan asalkan menyebutkan sumber dan link kedalam blog ini.

Contoh:
Faktor Kunci Sukses Online Shop (E-Commerce)

Memahami Kelebihan dan Kekurangan E-Commerce
E-commerce dapat mempengaruhi permintaan dan penawaran fundamental dari pasar. Dari sisi permintaan, e-commerce menghalangi konsumen potensial untuk memeriksa secara langsung barang sebelum dibeli dst...

Sumber:
Libert, E. T. 2014. Faktor Kunci Sukses Online Shop (E-Commerce). Diakses dari http://enricolibert.blogspot.com/2014/08/faktor-kunci-sukses-online-shop-e.html pada 30 Agustus 2014

3. Copy-Paste artikel sebagian maupun penuh pada media cetak komersial adalah dilarang tanpa izin saya. Copy-Paste artikel sebagian maupun penuh pada media cetak non-komersial adalah diperbolehkan, format mengikuti nomor 2.

4. Pengutipan artikel langsung ataupun tidak langsung pada media cetak maupun elektronik diperbolehkan asalkan menyebutkan sumber dan link, khusus untuk media cetak juga menyertakan pada referensi (karena tidak bisa melink).

Contoh (elektronik):
Menurut Libert (2014) terdapat empat faktor kunci sukses e-commerce, yaitu... dst

Contoh (cetak):
Menurut Libert (2014) terdapat empat faktor kunci sukses e-commerce, yaitu... dst

Referensi
Libert, E. T. 2014. Faktor Kunci Sukses Online Shop (E-Commerce). Diakses dari http://enricolibert.blogspot.com/2014/08/faktor-kunci-sukses-online-shop-e.html pada 30 Agustus 2014

Contoh (elektronik):
"E-commerce dapat mempengaruhi permintaan dan penawaran fundamental dari pasar. Dari sisi permintaan, e-commerce menghalangi konsumen potensial untuk memeriksa secara langsung barang sebelum dibeli dst..."
(Libert, 2014)

Contoh (cetak):
"E-commerce dapat mempengaruhi permintaan dan penawaran fundamental dari pasar. Dari sisi permintaan, e-commerce menghalangi konsumen potensial untuk memeriksa secara langsung barang sebelum dibeli dst..."
(Libert, 2014)

Referensi
Libert, E. T. 2014. Faktor Kunci Sukses Online Shop (E-Commerce). Diakses dari http://enricolibert.blogspot.com/2014/08/faktor-kunci-sukses-online-shop-e.html pada 30 Agustus 2014

Format kutipan silahkan menyesuaikan gaya kesukaan masing-masing apakah menggunakan Chicago, APA, MLA, dll. Yang penting anda menjadi pembelajar/penulis yang beretika dan berintegritas tinggi.

"Real integrity is doing the right thing, knowing that nobody's going to know whether you did it or not." - Oprah Winfrey
Sincerely,
Enrico T. L.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar